Senin, 04 Mei 2009

BONGKO PISANG

BAHAN
Tepung beras 200 gram
Gula pasir 150 gram
Sagu 50 gram
Santan kental 400 cc
Santal cair 250 gram
Pisang tanduk/kepok 1 sisir
Daun pisang secukupnya untuk membungkus.

BAHAN KANIL
Santan kental 500 cc
Garam dan daun pandan secukupnya

CARA MEMBUAT
1.Masak santan cair dengan daun pandan dan garam, aduk terus hingga mendidih dengan api kecil
2.Aduk jadi satu tepung beras, gula pasir, sagu, garam dan vanili. Tambahkan santan kental.
3.Masukkan sedikit demi sedikit santan cair kedalam adonan tepung beras sambil terus diaduk.
4.Potong-potong pisang bentuk dadu, kemudian kukus sebentar.
5.Masak bahan kanil sampai mengental.
6.Ambil selembar daun pisang,letakkan di atasnya pisang, dua sendok makan adonan dan lima sendok makan kanil, bungkus kemudian kukus hingga matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar